ANALISIS KINERJA RUAS JALAN ANDALAS MENGGUNAKAN METODE PEDOMAN KINERJA JALAN INDONESIA 2014 DAN SIMULASI SOFTWARE VISSIM

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Riskia Novita Elwanda
Rizky Indra Utama

Abstract

Ruas pada Jalan Andalas yang terletak di Kecamatan Padang Timur, beradasarkan dari observasi langsung di lapangan ditemukan beberapa permasalahan, di sekitar Ruas Jalan Andalas banyak terdapat toko, banyaknya terdapat kegiatan angkutan umum menaikkan dan menurunkan penumpang di bahu jalan, dan Kemacetan yang terjadi diakibatkan oleh kecilnya luas badan jalan yang mengakibatkan pengendara mengalami kesulitan pada saat U-turn. Dibagian sisi jalan juga ada beberapa angkutan umum yang berhenti untuk menurunkan dan menaikkan penumpang hal tersebut juga menjadi penyebab terjadinya kemacetan, tidak hanya itu penyebab kemacetan yang lain adalah tidak jarang ada pengendara yang tidak disiplin yang melawan arah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencari Solusi alternatif untuk meningkatkan kinerja ruas jalan tersebut. Data primer yang diperoleh dari survei ke lapangan pada saat jam puncak pagi, siang dan sore selama empat hari, kemudian akan dianalisis dengan menggunakan Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia (PKJI, 2014) dan akan disimulasi menggunakan software VISSIM. Hasil analisis menunjukkan bahwa alternatif pemecahan masalah yang paling tepat untuk perbaikan Ruas Jalan Andalas adalah, dengan menggunakan alternatif ketiga, yaitu dengan memperlebar bahu jalan selebar 1 meter. Dari analisis yang didapatkan  kapasitas ( C ) = 3455,42 ekr/jam, derajat kejenuhan (DJ) = 0,77, dengan tingkat pelayanan yang didapatkan adalah D. Sedangkan pada simlasi software VISSIM didapatkan tundaan simpang = -, dengan level of service (LOS)= A.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Elwanda, R., & Utama, R. (2024). ANALISIS KINERJA RUAS JALAN ANDALAS MENGGUNAKAN METODE PEDOMAN KINERJA JALAN INDONESIA 2014 DAN SIMULASI SOFTWARE VISSIM. Jurnal Applied Science in Civil Engineering, 5(1), 34-39. https://doi.org/10.24036/asce.v5i1.101483

References

Ali, M. I., & Abidin, M. R. (2018). Pengaruh kepadatan penduduk terhadap intensitas kemacetan lalu lintas di Kecamatan Rappocini Makassar.
Amin, M. C. (2017). Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan Kendaraan Bermotor Roda Dua di Kota Pekanbaru. JOM Fekon, Vol.04 No.1, 1106–1120.
BPS. (2023). Badan Pusat Statistik.
Desra Ilham, A. (2020). Studi Analisis Kinerja Ruas Jalan Dengan Metoda PKJI 2014 (Studi Kasus: Ruas Jalan Raya Padang-Bukittinggi Km 20-Km 33).
Direktorat Jenderal Bina Marga. (1997). Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI).
Furgani, F. (2022). Analisis Kinerja Ruas Jalan Berdasarkan Pertumbuhan Lalu Lintas dan Kapasitas Jalan Menggunakan PKJI 2014 (Studi Kasus: Jalan Raya Kapas Panji, Pasar Padang Luar Kabupaten Agam). Tugas Akhir.
Haryadi. (2017). Kumpulan Bahan Kuliah.
Hidayati, R., Widodo, S., & Sumiyattinah. (2018). Penggunaan Software VISSIM Untuk Analisa Simpang Bersinyal (Studi Kasus: JL. Sultan Hamid – JL. Tanjung Raya I – JL. Perintis Kemerdekaan – JL. Tanjung Raya II Pontianak).
Munawar, A. (2014). Penggunaan Software VISSIM Untuk Analisis Simpang Bersinyal (Studi Kasus Simpang Mirota Kampus Terban Yogyakarta).
Perhubungan, M. (2006). Peraturan Mentri Perhubungan-KM 14 Tahun 2006.
PKJI. (2014). Kapasitas Jalan Luar Kota.
Poei, E. P., & Dwijoko Ansusanto, J. (2016). Perilaku Berlalu Lintas Yang Mendukung Keselamatan Di Jalan Raya (Vol. 14, Issue 1).
Putri, I. (2022). Analisis Kinerja Ruas Jalan Siaran Perumnas Sako kota Palembang dengan Metode PKJI 2014. Skripsi.
Rahadiyan, A. P. (2018). Analisis Antrian dan Tundaan Kendaraan pada Simpang Tiga Bersinyal Jl. Raya Pekayon. Skripsi.
UU No. 38. (2004). Tentang Jalan.
 Morlok, E.K. 1995, Pengantar Teknik dan Perencanaan Transportasi, Erlangga, Jakarta
Novriyadi Rorong (2015) tentang Analisa Kinerja Simpang Tidak Bersinyal di Ruas Jalan S. Parman dan Jalan DI. Panjaitan
Untoro Nugroho , Ganang Cucu Dwiatmaja 2020, Tentang Analisis Kinerja Simpang Bersinyal Menggunakan Bantuan Perangkat Lunak Vissim Student Version Studi Kasus: Simpang Sompok, Candisari, Semarang
Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 96 Tahun 2015, Tentang Pedoman Pelaksanaan Kegiatan Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas, Jakarta
Soedidjo, Titi Liliani. 2002. Rekayasa Lalu Lintas. Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi. Bandung.
Sonny, Imam. (2015). Simulasi Model Kinerja Pelayanan Ruas Jalan di Jakarta Menggunakan Aplikasi Vissim Studi Ruas Jalan Diponegoro. Warta Penelitian Perhubungan, 27(2), 85–94.
Supratman, J., Jalan, D., Lapian, B., Bawangun, V., Sendow, T., & Lintong, E. (2015). Analisis Kinerja Simpang Tak Bersinyal Untuk Simpang. Jurnal Sipil Statik, 3(6),422–434.
Untoro Nugroho, & Ganang Cucu Dwiatmaja. (2020). Analisis Kinerja Simpang Bersinyal Menggunakan Bantuan Perangkat Lunak Vissim Student Version. Jurnal Teknik Sipil.
Vrisilya Bawangun, Sendow, T. K., & Lintong Elisabeth. (2015). Analisis Kinerja Simpang Tak Bersinyal Untuk Simpang Jalan W.r. Supratman Dan Jalan B.w. Lapian Di Kota Manado. Jurnal Sipil Statik.