ANALISIS KUALITAS BUTIR SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER MATA PELAJARAN DASAR-DASAR KONSTRUKSI BANGUNAN SMK DHUAFA PADANG

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

muhammad ridho kurniawan
Fahmi Rizal

Abstract

Abstrak: Penelitian ini mengkaji Analisis Kualitas Butir Soal Ujian Akhir Semester untuk Mata Pelajaran Dasar-Dasar Konstruksi Bangunan di SMK Dhuafa Padang. Adapun tujuan penelitian ini untuk menilai kelayakan soal ujian akhir semester tersebut berdasarkan aspek validitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan efektivitas pengecoh atau distraktor. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas X DPIB di SMK Dhuafa Padang yang berjumlah 30 siswa. Data dikumpulkan melalui teknik dokumentasi yang mencakup soal ujian akhir semester, kunci jawaban, dan lembar jawaban siswa. Software ITEMAN 4.3 digunakan dalam analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) dari segi validitas, terdapat 2 soal (6,6%) valid dan 28 soal (93,4%) tidak valid; 2) dari segi tingkat kesukaran, terdapat 4 soal (13%) dalam kategori sedang dan 26 soal (87%) dalam kategori mudah; 3) dari segi daya pembeda, terdapat 4 soal (13%) baik, 5 soal (17%) cukup, 14 soal (46%) kurang baik, dan 7 soal (24%) harus dibuang; 4) dari segi efektivitas pengecoh atau distraktor, terdapat 1 soal (3%) sangat baik, 3 soal (10%) baik, 9 soal (30%) cukup baik, 14 soal (47%) kurang baik, dan 3 soal (10%) tidak baik.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
kurniawan, muhammad, & Rizal, F. (2024). ANALISIS KUALITAS BUTIR SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER MATA PELAJARAN DASAR-DASAR KONSTRUKSI BANGUNAN SMK DHUAFA PADANG. Jurnal Applied Science in Civil Engineering, 5(4), 685-690. https://doi.org/10.24036/asce.v5i4.119783

References

Arikunto, S. (2016). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Ayu Wulandari. (2024). Analisis Pengaruh Evaluasi Pendidikan Perspektif Islam Terharap Peserta Didik Dalam Pembelajaran PAI Di Sekolah. Jurnal Pendidikan,Bahasa, Sastra, Seni, Budaya dan Humaniora. Vol.1 No.1. Hal.1-11.
Elviana. (2020). Analisis Butir Soal Evaluasi Pembelajaran Pendidikan Agama islam Menggunakan Program Anates. Jurnal MUDARRISUNA. Vol.10 No.2. Aceh. Hal.60.
Fergyana, R. F. (2017). Analisis Kualitas Butir Soal Ujian Akhir Semester Ganjil Teori Kejuruan Kelas X Akuntansi SMK Muhammadiyah Wonosari Tahun 2016/2017.
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV Alfabeta.
Wahyuni, dkk. (2021). Sistem Analisis Butir Soal Pada Cbt dengan Metode Teori Respon Butir. Vol 3(2). Hal 201-208.
Wijoyo, H. (2021). Penguatan Pendidikan Nasional Guna Menjaga Kemajemukan Bangsa Indonesia dalam Rangka Keutuhan NKRI. Insan Cendekia Mandiri.
Yayan alpian (2019). (n.d.). Pentingnya Pendidikan Bagi Manusia. Jurnal Buana Pengabdian, 1(1).