Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar Pelaksanaan dan Pengawasan Kontruksi dan Properti SMKN 5 Padang

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Ringga Camara Putra
Yuwalitas Gusmareta

Abstract

Penelitian ini tentang Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar Mata Pelajaran Pelaksanaan dan Pengawasan Konstuksi Dan Properti Siswa Teknik Konstuksi Dan Properti Smk Negeri 5 Padang. Latar belakang penelitian ini adalah tentang rendahnya hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi hasil belajar yang terdiri dari faktor internal dan faktor eksternal pada mata pelajaran Pelaksanaan dan Pengawasan Konstruksi dan Properti. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XII BKP SMK Negeri 5 Padang tahun ajaran 2020/2021 sebanyak 11 siswa dan sampel yang digunakan adalah jumlah keseluruhan siswa. Data penelitian dikumpulkan melalui angket yang diberikan kepada siswa untuk mengetahui faktor internal manakah yang paling mempengaruhi hasil belajar dan faktor eksternal manakah yang paling mempengaruhi hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, hasil penelitian faktor internal yang terdiri dari faktor jasmaniah mempengaruhi hasil belajar sebesar 72% dan faktor psikologis mempengaruhi hasil belajar sebesar 75,15%, sedangkan faktor eksternal yang terdiri dari faktor keluarga mempengaruhi hasil belajar sebesar 77,6%, faktor sekolah mempengaruhi sebesar 75,75%, dan faktor masyarakat mempengaruhi sebesar 70,4%.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Putra, R., & Gusmareta, Y. (2020). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar Pelaksanaan dan Pengawasan Kontruksi dan Properti SMKN 5 Padang. Jurnal Applied Science in Civil Engineering, 1(4), 145-151. Retrieved from http://asce.ppj.unp.ac.id/index.php/ASCE/article/view/52

References

[1]Peraturan Pemerintah No. 20 Tahun 2003 Tentang sistem pendidikan nasional.
[2]Dimyati & Mudjiono (2002). Belajar dan pembelajaran. Jakarta: PT Rineka Cipta.
[3]Slameto (2010). Belajar dan faktor-faktor yang mepengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta.
[4]Nana, Sudjana (2011). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Remaja Rosdakarya.
[5]Sumaryani (2017) “Silabus Pelaksanaan Dan Pengawasan Konstruksi Dan Properti”. https://id.scribd.com/document/389821371/2-Silabus-Pelaksanaan-Dan-Pengawasan-Konstruksi-Dan-Properti. Diakses tanggal 20 Agustus 2020.
[6]Suharsimi, Arikunto. (2010). Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.
[7][Riduwan. (2012). Belajar Mudah Penelitian untuk Guru-Karyawan dan Peneliti Pemula. Bandung Alfabeta.
[8]Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
[9]Subagyo, P. Joko (2006). Metode Penelitian: Dalam Teori dan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.
[10]Ilham, Januardi (2018) “Hubungan Minat Belajar Dengan Hasil Belajar Ilmu Ukur Tanah Siswa Kelas X Jurusan Teknik Konstruksi Batu Dan Beton SMKN 5 Padang”. Skripsi. UNP
[11]Anas, Sudijono (2014). Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Rajagrafindo Persada.
[12]Aman, Kurnia Prayogi. (2016). “Persepsi Siswa Terhadap Pelaksanaan Praktik Kerja Industri Jurusan Teknik Bangunan SMK Negeri 2 Sungai Penuh.” Skripsi: Fakultas Teknik UNP
[13]Lubis, Syahron (2011). Metodologi Penelitian Pendidikan. Padang: Sukabina Press.
[14]Hapnita, Widia (2018). “Faktor Internal dan Eksternal yang Dominan Mempengaruhi Hasil Belajar Menggambar Dengan Perangkat Lunak Siswa Kelas XII Teknik Gambar Bangunan SMKN 1 Padang Tahun 2016/2017”. Skripsi: UNP
[15]Nanda, Mahdika Putra (2016). “Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar Mata Kuliah Alat Berat dan Pemindahan Tanah Mekanis Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan FT-UNP”. Skripsi. UNP.