KONTRIBUSI KEMAMPUAN LITERASI DIGITAL TERHADAP HASIL BELAJAR APLIKASI PERANGKAT LUNAK DAN PERANCANGAN INTERIOR GEDUNG(APLPIG) SISWA DPIB SMK NEGERI 1 TARUSAN
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada kontribusi literasi digital terhadap hasil belajar APLPIG Siswa DPIB SMK Negeri 1 Tarusan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Sampel dalam penelitian ini yaitu semua siswa Kelas XI dan XII DPIB SMK Negeri 1 Tarusan yang berjumlah 56 orang. Hasil analisis yang telah dilakukan dalam penelitian ini terdapat pengujian hipotesis yang menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara Kemampuan Literasi Digital terhadap hasil belajar APLPIG, dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,640 dan taraf signifikan 0,000. Data uji normalitas yang diperoleh kedua variabel dalam penelitian ini berdistribusi normal dengan nilai signifikansi probabilitas variabel X sebesar 0,979 dan variabel Y sebesar 0,961. Artinya nilai signifikansi probabilitas ≥ 0,05. Untuk hasil uji linearitas kedua variabel mempunyai model linier dengan nilai signifikan (Deviasi Linier) sebesar 0,589 ≥ 0,05. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat kontribusi antara keterampilan literasi digital terhadap hasil belajar APLPIG siswa jurusan PIB kelas XI dan XII di SMK Negeri 1 Tarusan. Besarnya kontribusi yang dikumpulkan sebesar 40%. Artinya keterampilan literasi digital memberikan kontribusi yang kuat terhadap hasil belajar APLPIG siswa jurusan kelas PPI dan XII di SMK Negeri 1 Tarusan.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in JASCE.
The author holds the copyright of the submitted and published articles, with the understanding that articles are disseminated under the Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0.
The editor team is entitled to do the editing in accordance with the guidelines writing or template in the JASCE.
References
Nurjanah, E., Rusmana, A., & Yanto, A. (2017). Hubungan Literasi Digital dengan Kualitas Penggunaan E-Resources.
Puspito, Danang Wahyu. 2017. Implementasi Literasi Digital dalam Gerakan. Literasi Madrasah. Semarang: Universitas Negeri Semarang.